Tips Membuat Batere Tahan Lama Tanpa Aplikasi

Beberapa pengguna Android mengeluhkan daya tahan batere yg cepat terkuras habis karena penggunaan aplikasi dan widget. Terlebih jika batere yang digunakan berkapasitas rendah katakanlah dibawah 2000 mA. Seperti milik saya huawei Ascend P1 yang mengedepankan body yg slim, namun sayangnya mengorbankan batere. Batere yang disematkan cukup kecil untuk menopang performa handset berprocessor dual core tersebut. Pada awal pemakaian hp ini dapat bertahan seharian bila tidak digunakan main game, sehari hanya sekali charging. Jika dipakai untuk bermain atau browsing maka hanya mampu bertahan setengah hari.

Semakin tua umur hp ini waktu charging semakin sering, dalam sehari dapat 2-3 kali charging. Pada akhirnya saya tidak tahan karena setiap hari selalu repot mencharge hp. Saya mencoba untuk mendownload aplikasi yang diklaim bisa membuat batere tahan lama. Namun ternyata tidak berpengaruh signifikan terhadap daya tahan power hp saya. Setelah hampir putus asa dan berniat untuk ganti hp karena performa yang menurun jauh, secara tidak sengaja saya menemukan cara agar hp dan meningkat performanya dan baterenya dapat tahan lama.

Caranya dengan masuk ke fitur safe mode! cara tersebut terbukti membuat hp saya jadi tahan lama dan berkinerja cepat kembali hampir sama dng ketika beli baru. Batere huawei ascend p1 saya dapat bertahan dari pagi (pukul 06.00) sd sore hari pukul 17.00. Padahal biasanya pukul 10 saya harus ngecharge lagi. Selain itu performa pun meningkaf dr yang tadinya suka nge-lag menjadi lancar dan smooth. Hal ini dimungkinkan karena pada mode Safe Mode hp tidak akan banyak menjalankan aplikasi pada background, dan hanya menjalankan aplikasi default bawaan android. Namun demikian beberapa aplikasi/game tidak akan bisa diakses kecuali shortcut aplikasi/game tersebut ditempatkan pada homescreen terlebih dahulu. Bagusnya aplikasi messenger seperti BBM dan whatsapp masih tetap dapat berjalan di background sehingga kita masih tetap dapat berkirim pesan di mode safe mode ini. Bermain game pun akan terasa lebih lancar. Dan yang paling menyenangkan baterenya bisa tahan lama dan hp tidak terasa panas. 

Cara mengaktifkan mode safe mode berbeda antara merek yg satu dengan yg lain, sistem android yg satu dg yg lain. Bagi hp saya yang ber-os Ice Cream Sandwich (OS 4.0) bisa dilakukan dengan mematikan hp terlebih dahulu. Setelah itu nyalakan kembali tunggu hingga logo oem muncul. Setelah beberapa saat baru tekan tombol volume up dan down secara bersamaan. Tahan hingga hp bergetar sebelum booting ke sistem.

Dengan masuk ke mode safe mode, hp kita akan lebih tahan lama dan lancar. Cara ini sangat berguna khususnya bagi hp tahun lama seperti ascend p1 saya ini (yang generasi terakhir sudah sampe p8!). Bagi yang hp nya memiliki batere yang berkapasitas besar semisal keluarga LG G3 (di atas 3000mah) masuk ke safe mode mungkin akan membuat daya tahan semakin panjang, mungkin saja bs bertahan 2 -3 hari tanpa charge.
posted from Bloggeroid

Komentar

  1. selamat malam, uwaaah... websitenya bagus nih gan, bikin kalem hati, keep posting gan. .Saya tunggu postingan menarik lainnya di website ini. Thank you

    BalasHapus

Posting Komentar

Komen ya! makasih kakak

Postingan populer dari blog ini

Cara Klaim Asuransi Mobil

Podcast Channel "Mahasiswa Binal"

Download Option File PES 2011-PSP (Recommended)!